Pemuda Pancasila (PP) Merayakan HUT ke 65 Tahun dengan tema “Bersatu Mempertahankan Ideologi Pancasila Sesuai Naskah Asli UUD 1945” Dan Deklarasikan Dukungan Ridwan Kamil-Suswono Sebagai Cagub & Cawagub DKI Jakarta 2024-2029

Berita162 Views

Jakarta – Organisasi Masyarakat Pemuda Pancasila (PP) Merayakan HUT ke 65 Tahun dengan tema “Bersatu Mempertahankan Ideologi Pancasila Sesuai Naskah Asli UUD 1945” Di Bengkel Space SCBD Jakarta pada hari Senin, 28 Oktober 2024. Dalam perayaan HUT ke-65 PP ini yang bersamaan juga dengan hari Sumpah Pemuda 28 Oktober, Pemuda Pancasila juga mendeklarasikan Ridawan Kamil-Suwono sebagai Cagub & Cawagub DKI Jakarta di Pilkada DKI Jakarta yang kebetulan langsung dihadiri langsung oleh Ridwan Kamil (Calon Gubernur DKI 2024-2029) maupun Agung Laksono (Politisi Senior Gollkar), Basri Baco (Wakil Ketua DPR RI) dan seluruh pengurus Pemuda Pancasila wilayah Jakarta.

KPH. H. Japto S Soerjosoemarno. SH sebagai Ketua Umum Pemuda Pancasia menyampaikan ucapan HUT 65 PP ; “Pada tanggal 28 Oktober 2024 Pemuda Pancasila merayakan HUT yang ke 65, saya harapkan semua dapat meningkatkan kinerja dan kesatuan serta semangat juang dalam menjadi mitra Pemerintah maupun masyarakat Indonesia. Untuk itu marilah kita dukung Pemerintahan baru yang telah berjalan melalui satu pendidikan yang seperti saudara-saudara alami, semoga bapak Prabowo yang telah menjadi panutan seluruh Pemuda Pancasila dan kita akan membantu dan mensukseskan rencana program-program Pemerintahan Prabowo-Gibran khususnya dalam melaksanakan pengadaan pangan atau ketahanan pangan.

Untuk itu dalam program Ketahanan Pangan yang sudah diprogramkan beliau, saya harapkan khususnya para pejuang petanian di seluruh daerah-daerah Indonesia marilah kita sama-sama sukseskan menjadikan bangsa Indonesia menjadi bangsa yang besar dan bangsa yang bisa menghormati maupun membanggakan rakyatnya sendiri,” tutupnya.

Shaquille Rekardianto sebagai Ketua Panitia HUT 65 Pemuda Pancasila, saat ditemui awak media mengatakan ; “Kami mendukung Ridwan Kamil sebagai calon Gubernur DKI Jakarta karena beliau adalah salah satu anggota Pemuda Pancasila yang merupakan keluarga PP yang berpartisipasi di Pilkada DKI Jakarta.

Kami tertarik dengan program-program Ridwan Kamil yang sudah pernah dilakukan sewaktu pernah jadi Walikota Bandung maupun Gubernur Jawa Barat dimanana menurut kami program tersebut sangat kongkrit dan terbukti luar biasa yang dirasa sangat cocok untuk warga Jakarta maupun Pemuda Pancasila.

Harapannya untuk Ridwan Kamil bisa menang satu putaran di Pilkada DKI Jakarta dan mohon doa maupun dukungannya dari warga Jakarta,” tutupnya.

Ridwan Kamil sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta 2024-2029 menyampaikan dalam sambutannya ; “Saya yang sudah bergabung menjadi anggota dari tahun 2015 sampai sekarang yang juga di diangkat sebagai ketua Dewan Pakar Majelis Pimpinan Pemuda Pancasila Jawa Barat dan berharap agar diterima dirumah barunya di Kota Jakarta sebagai keluarga besar Pemuda Pancasila, silahkan manfaatkan keberadaan saya dari sisi persahabatan, organisasi, keilmuan maupun kekuasaan jika terpilih jadi Gubernur Jakarta untuk kepentingan organisasi Pemuda Pancasila.

Saya akan mendoakan semoga negara Indonesia akan selalu tegak dalam Ideologi Pancasila maupun Pemuda Pancasila yang akan selalu mengamalkan dan mengajarkan kepada masyarakat Indonesia.
Beberapa tahun Saya pernah berdialog dengan beberapa duta besar negara Timur Tengah yang berjumlah hampir sama sama dengan Indobesia yaitu 200 juta dimana Timur Tengah ada 22 Kerajaan atau negara yang mayoritas agamanya Islam, para duta besar tersebut bertanya kepada saya, kenapa di Timur Tengah yang punya bahasa sama, agama sama tetapi selalu terjadi peperangan sementara Indonesia dengan jumlah penduduk yang sama dengan Timur Tengah, memiliki 5 agama berbeda, bahasanya juga berbeda tapi bisa harmonis maupun damai bila dibandingan negara Timur Tengah dan mereka (Duta Besar Timur Tengah memiliki hasil penelitian karena Indonesia punya falsafah atau ideologi yaitu Pancasila. Jadi Duta Besar negara Timur Tengah aja memuji Pancasila Indonesia masa kita tidak membela, mengajarkan mengamalkan Pancasila maka dari itu kita tetap harus mempertahankan Pancasila dan suatu saat Pancasila bisa menjadi ideologi seluruh dunia.

Pesan saya dalam mengamalkan ideologi Pancasila kita tidak boleh bertengkar urusan Pilpres dan Pilkada, kita bersatu menyatukan langkah politik ekonomi maka dari itu saya minta ijin sebagai kader PP mendapatkan restu menjadi Cagub DKI Jakarta, “tidak ada perjuangan tanpa pengorbanan, tidak ada keberhasilan tanpa kekompakan, tidak ada kejayaan tanpa persatuan” dan saya titip kepada Pimpinan Pemuda Pancasila untuk mengerakkan seluruh PAC Pemuda Pancasila wilayah Jakarta mengerakkan memenangkan RIDO di kancah Pilkada DKI Jakarta dan bisa membawa Jakarta menuju kota Jakarta Baru, Jakarta Maju”, tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *